THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES »

Rabu, 18 Februari 2009

Turnamen Futsal Putri Piala Rita Subowo

Turnamen Futsal Putri Piala Rita Subowo
KETUA Umum KONI dan KOI Rita Subowo menyambut baik kembali digelarnya “Ladies Futsal Tournament”. Hal ini dikatakan Rita saat menerima panitia Turnamen Futsal Putri yang akan berlangsung untuk kedua kalinya pada 22 Februari, 1 Maret, dan 8 Maret di lapangan futsal Pro Arena, Pondok Indah, Jakarta.
“Futsal putri masih belum mendapat perhatian lebih. Dengan digelarnya turnamen ini, saya berharap pemain futsal putri bisa lebih termotivasi,” kata Rita, Selasa (17/2). “Futsal putri perlu dikembangkan lebih baik lagi dan turnamen ini menjadi awal yang bagus,” tambahnya.
Menurut Rita, futsal putri jika dikembangkan secara serius akan bisa menjadi harapan baru bagi Indonesia di event internasional.
“Olahraga ini tidak memerlukan postur yang tinggi, jadi sangat ideal untuk lebih dikembangkan. Saya juga menilai futsal putri ini akan jadi harapan baru bagi Indonesia untuk dapat mendulang medali di ajang internasional,” jelasnya.
Ketua panitia event ini, Taufik Jursal Effendi mengatakan turnamen yang diadakan Pro Arena Manajemen ini memperebutkan Piala bergilir Rita Subowo.
Ke-16 tim tersebut adalah UPI, UNJ, Arena Depok, Jaya Kencana, SMU 46, SMU 32, IPB, Atmajaya, F50, MA Bogor, AMFC, SMU 46, Mix Max, SMP 3 Cibinong, Queen Vaganza, dan Pofta Tangerang.
Taufik juga menjelaskan kegiatan ini digelar dengan tujuan untuk menggairahkan futsal putri. “Turnamen ini juga sebagai langkah terobosan untuk menggiatkan futsal putri yang selama ini kompetisinya masih minim,” ujar Taufik. “Digelarnya turnamen ini didorong oleh ambisi para pemain futsal putri yang menginginkan adanya kompetisi yang konsisten dan berkesinambungan,” lanjutnya.
Ia menilai turnamen ini juga sebagai awal untuk membangun tim nasional putri. Karena itulah ia berharap pemain futsal putri bisa lebih bergairah dan termotivasi dengan digelarnya turnamen ini.
“Mudah-mudahan dalam waktu tiga tahun ke depan turnamen ini bisa lebih membumi dan dikenal dalam rangka membentuk timnas,” ujarnya. (Humas KONI).

0 komentar: